FUNGSI PENGAWASAN DALAM MENINGKATKAN KEDISIPLINAN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-FURQON PANARAGAN JAYA KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT

Lely, Anggraeni Nasution (2021) FUNGSI PENGAWASAN DALAM MENINGKATKAN KEDISIPLINAN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-FURQON PANARAGAN JAYA KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB I.II.pdf] PDF
Download (667kB)
[thumbnail of SKRIPSI FUUL LELY.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan di pondok pesantren modern Al-Furqon Panaragan Jaya, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat. Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalah kedisiplinan santri yang kurang baik. Pondok pesantren modern AlFurqon memiliki pengawasan yang dilakukan selama 24 jam dan dilakukan dengan optimal. Yang bertugas menjadi pengawas bukan hanya pengurus tetapi beberapa santri yang terpilih dan masyarakat sekitar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana fungsi pengawasan dalam meningkatkan kedisiplinan santri di pondok pesantren Al-Furqon Panaragan Jaya, Kabupaten Tulang Bawang Barat?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research) dan penelitian ini bersifat deskriptif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 303 orang. Penulis mengambil sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling, yaitu mengambil subjek berdasarkan ciri-ciri yang telah ditentukan, sampel dalam penelitian ini berjumlah 11 orang. Untuk melaksanakan fungsi pengawasan sebagai suatu proses, dibentuk oleh tiga hal yang telah dilakukan pondok pesantren modern Al-Furqon dalam meningkatkan kedisiplinan santri, yaitu: 1. Mengukur hasil pekerjaan ketika semua santri mengikuti peraturan yang ada dengan sendirinya tanpa harus di perintah dan dapat mengatur waktu dengan baik. 2. Membandingkan hasil pekerjaan dengan standar dan memastikan perbedaan (evaluasi) Pondok pesantren modern Al-Furqon Panaragan Jaya didalam pengawasannya melakukan evaluasi setiap minggunya. Dari evaluasi mingguan akan terlihat bagaimana para pengurus akan mengawasi dan bagaimana respon santri terhadap pengawasannya. 3. Mengoreksi penyimpangan yang tidak dikehendaki melalui tindakan perbaikan, pengawasan yang dilakukan pengurus masih harus ditingkatkan dan semangat dalam mengawasi santri. Pondok Al-Furqon juga memiliki teknik dalam pengawasannya, yaitu: 1.) Pengawasan langsung yaitu kegitan santri yang diawasi langsung oleh pengurus, salah satunya adalah latihan pidato yang diadakan pada setiap hari jum’at malam yang wajib diikuti oleh seluruh santri. b.) Pengawasan tidak langsung: a.) Laporan secara lisan: pada rapat setiap hari rabu malam pengasuhan memberikan laporan secara langsung kepada pimpinan. b.) Laporan tertulis: pengurus OSPM bagian keamanan akan mencatat pelanggaran apa saja yang telah santri lakukan. c.) Laporan khusus: bagi santri yang minim pelanggaran dan kecil nilai poinnya akan dimasukkan ke catatan khusus untuk diberikan reward oleh pengurus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 Jan 2021 06:20
Last Modified: 27 Jan 2021 06:20
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/13056

Actions (login required)

View Item View Item