PERANAN EKSTRAKURIKULER ROHIS (ROHANI ISLAM) DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK DI SMPN 16 BANDAR LAMPUNG

SULISTIA, APRIANI (2020) PERANAN EKSTRAKURIKULER ROHIS (ROHANI ISLAM) DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK DI SMPN 16 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 2.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI SULISTIA APRIANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Permasalahan yang ada dalam penelitian ini sangat erat kaitanya dengan kondisi remaja di Indonesia umumnya pada hari ini yang mengalami degradasi moral. Salah satu penyebabnya adalah pembelajaran ilmu agama dan keberagamaan (religius) yang terkadang tidak begitu diperdulikan oleh siswa di sekolah umum dengan waktu yang hanya 3 jam pelajaran dalam satu pekan sehingga mengakibatkan kurangnya pendidikan karakter religius. Maka dari itu pendidikan karakter religius harus diperhatikan dan diupayakan pelaksanaannya. Penanaman nilai-nilai karakter religius dapat di upayakan melalui kegiatan ekstrakurikuler ROHIS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan ekstrakurikuler ROHIS (Rohani Islam) dalam penanaman nilai-nilai karakter religius peserta didik di SMPN 16 Bandar Lampung dan metode yang digunakan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan obsevasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah pembina ROHIS, ketua ROHIS,, dan anggota ROHIS. Sedangkan informan penelitian yakni, para tutor mentoring dan minat bakat di kegiatan ROHIS. Teknik analisis data dengan analisis interaktif yaitu reduksi, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi. Sedangkan untuk keabsahan data dengan meningkatkan triangulasi sumber. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Peranan Ekstrakurikuler ROHIS (Rohani Islam) dalam penanaman nilai-nilai karakter religius peserta didik melalui beberapa kegiatan diantaranya; PKPI, pengumpulan uang infaq, tahfidz, MABIT, mentoring, kajian keIslaman, rihlah (tadabbur alam), pelaksanaan sholat dhuha, pelaksanaan sholat dzuhur berjama‟ah. Nilai-nilai karakter religius yang ditanamkan melalui kegiatan ROHIS yaitu; Pertama, nilai syukur dengan berdo‟a sebelum dan sesudah melakukan kegiatan pembelajaran. Kedua, nilai ibadah yang meliputi: sholat dzuhur berjama‟aah, sholat dhuha, rajin membaca Al-Qur‟an, pembiasaan untuk istighfar. Ketiga, nilai jihad dengan jihadunnafsy, yang dalam hal ini bersungguh-sungguh melawan kebodohan dan kemalasan. Keempat, nilai Akhlak yang meliputi akhlak terhadap Allah SWT, akhlak terhadap sesama, dan akhlak terhadap orangtua dan guru. Juga dengan meneladani akhlak Rasulullah Shallallaahu „Alaihi Wasallam. (2) Metode yang digunakan dalam penanaman nilai-nilai karakter religius peserta didik adalah pembiasaan, keteladanan, serta pemberian hadiah dan hukuman. Kata Kunci: Peranan, ekstrakurikuler Rohis, nilai karakter religius

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Dec 2020 05:30
Last Modified: 16 Dec 2020 05:31
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12597

Actions (login required)

View Item View Item