UPAYA KELOMPOK TANI SEJAHTERA DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA GISTING BAWAH KECAMATAN GISTING TANGGAMUS

Anisa Yulianti, YUL (2020) UPAYA KELOMPOK TANI SEJAHTERA DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT DI DESA GISTING BAWAH KECAMATAN GISTING TANGGAMUS. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (29MB)
[thumbnail of Cover  Bab 1-2 Dapus.pdf] PDF
Download (28MB)

Abstract

Upaya Kelompok Tani Sejahtera merupakan suatu usaha yang dilakukan oleh sekumpulan petani dengan mewujudkan suatu kegiatan dalam pengelolaan hasil kebun merka yang sangat melimpah ruah seperti buah kopi yang ada di masyarakat. Kelompok tani sendiri merupakan sebuah organisasi yang terikat dilakukan oleh sekumpulan petani yang memiliki kesamaan visi,misi dan tujuan kepentingan yang sama dalam bidang pertanian. Fungsi dari kelompok tani dianggap sangat penting dalam meningkatkan produktivitas, pendapatan, dan kesejahteraan para petani dengan pengelolaan kopi bubuk menggunakan alat-alat yang sudah modern. Kegiatan sosial masyarkat ini mampu berperan sebagai instrument pengembangan potensi. Rumusan masalah penelitian ini Bagaimana Upaya Kelompok Tani Sejahtera dalam Meningkatkan Ekonomi Masyarakat di Desa Gisting Bawah Kecamatan Gisting Kabupaten Tanggamus, Penelitian ini merupakan penelitian kualitaif bersifat deskriptif yaitu memberikan gambaran data lengkap yang diperoleh dari obeservasi, wawancara dan dokumentasi yang menjadi populasi dari penelitian ini adalah warga masyarakat kelompok tani Desa Gisting bawah Kecamatan Gisting Kabupaten Tanggamus yang berjumlah 18 orang untuk mempermudah dalam mengambil data lapangan, penulis menggunakan metode observasi, interview, dan dokumentasi. Sedangkan kegiatan verifikasi data penelitian yaitu menarik kesimpulan berdasarkan data yang diperoleh dari berbagai sumber, kemudian peneliti mengambil kesimpulan. Hasil kopi yang melimpah ruah menyebabkan penumpukan kopi yang tak mampu mereka olah karena ketidak tahuan dalam pengelolannya. Akibatnya kopi yang tidak laku dijual dipasaran. Hasil kopi yng menumpuk tersbut dengan usaha dan ketekunan.sampai sekarang terjual atau laku keras, dan sudah tidak adalagi kopi yang menumpuk tidak bisa diolah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Upaya Kelompok Tani sejahtera melalui kopi bubuk robusta di Desa Gisting Bawah berlangsung sangat baik dan hal tersebut dapat memberikan pngetahun dan memiliki nilai jual ekonomis bagi anggota Kelompok Tani Sejahtera. Hal tersebut dapat diterapkan dalam kehidupan masyarakat sehingga dapat merubah keadaan Menjadi lebih baik lagi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Najib Ali
Date Deposited: 25 Nov 2020 03:56
Last Modified: 25 Nov 2020 03:56
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12417

Actions (login required)

View Item View Item