PENGARUH MEDIA COLOUR CORRUGATED PAPER (KOKORU) TERHADAP KEMAMPUAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI TAMAN KANAK-KANAK (TK) AISYIYAH HADIMULYO BARAT KECAMATAN METRO PUSAT

Aiska, Ayu Safitri (2020) PENGARUH MEDIA COLOUR CORRUGATED PAPER (KOKORU) TERHADAP KEMAMPUAN KREATIVITAS ANAK USIA DINI DI TAMAN KANAK-KANAK (TK) AISYIYAH HADIMULYO BARAT KECAMATAN METRO PUSAT. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT.pdf]
Preview
PDF
Download (6MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Kreativitas adalah kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang baru,baik berupa gagasan maupun karya nyata, yang relatif berbeda dengan yang telah ada sebelumnya. Mengembangkan kreativitas sangatlah penting dalam kehidupan anak dan secara tidak langsung dapat mengembangkan kegiatan belajar anak ditingkat pendidikan selanjutnya. Oelah karena itu untuk menstimulus dan mengembangkan kreativitasnya, agar proses perkembangan kreativitas anak terarah maka perlu suatu kegiatan yang dapat mengembangkan kemampuan kreativitas anak yaitu colour corrugated paper (kokoru). Adapun rumusan masalanya adalah “Adakah pengaruh colour corrugated paper (kokoru) terhadap kemampuan kreativitas anak di taman kanak-kanak (TK) Aisyiyah Hadimulyo Barat Kecamatan Metro Pusat”. Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimen desain yang dipakai dalam penelitian ini adalah Nonequialent Control Grup Design. Adapun sampel dalam penelitian ini yaitu anak usia 5-6 tahun. Teknik analisi yang dipakai dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial dan uji hipotesis yang digunakan adalah t-tes atau uji t. Dengan menggunakan bantuan program SPSS versi 21. Dari perhitungan uji analisis menggunakan SPSS versi 21 dengan memilih uji independent sampel test diperoleh nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari pada (0,05), demikian artinya Ho ditolak dan Ha di terima. Kesimpulannya adalah terdapat pengaruh yang signifikan dalam pengembangan kreativitas anak melalui kegiatan Colour Corrugated Paper (kokoru). Kata Kunci : Kemampuan Kreativitas, Colour Corrugated Paper (Kokoru)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Nov 2020 01:38
Last Modified: 16 Nov 2020 01:38
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12296

Actions (login required)

View Item View Item