ANALISIS FIQH SIYASAH TERHADAP PERAN TOKOH AGAMA DALAM MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT UNTUK MENGGUNAKAN HAK PILIH DALAM PEMILIHAN KEPALA DESA

ARISKA DEWI, PERMATA SARI (2020) ANALISIS FIQH SIYASAH TERHADAP PERAN TOKOH AGAMA DALAM MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT UNTUK MENGGUNAKAN HAK PILIH DALAM PEMILIHAN KEPALA DESA. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_PERPUS.pdf]
Preview
PDF
Download (20MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI_FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (21MB)

Abstract

ABSTRAK Partisipasi politik masyarakat dalam pemlilihan kepala desa langsung yang dilakukan di kecamatan Baradatu Kabupaten Waykanan, tidak terlepas dari peranan para tokoh agama dalam mengoptimalkan masyarakat untuk turut aktif dalam berpartisipasi terhadap pemilihan kepala desa langsung yang dilakukan. Salah satu tujuan terpenting dalam pemilihan kepala desa adalah memilih pemimpin yang berkualitas. Kualitas pemimpin itu dapat diukur oleh berbagai instrumen seperti tingkat pendidikan dan kompetensi. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu, bagaimana peran tokoh agama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu dan bagaimana analisis fiqh siyasah terhadap peran tokoh agama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu. Penelitian bertujuan untuk mengetahui peran tokoh agama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu dan untuk mengetahui analisis fiqh siyasah terhadap peran tokoh agama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field Research), dan sifat penelitian ini yaitu deskriptif analitis. Sumber data yang digunakan adalah jenis data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data meliputi, wawancara, dokumentasi, dan observasi. Teknik pengelolaan data yaitu, editing, coding dan sistematika data, kemudian data dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik sebuah kesimpulan, pertama, Para tokoh agama mempunyai peran penting dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan melalui ceramah, dakwah, khotbah yang diberikan oleh tokoh agama menjelang pilkades. Adapun peran dari Para tokoh agama ini dilakukan atas dasar tanggung jawab iman terhadap masyarkat sehingga merasa penting untuk memberikan nasihat politik kepada masyarakat agar tidak tepengaruh pada money politic dan golput. Kedua, dalam perspektif fiqh siyasah tokoh agama disebut dengan lembaga Ahl al-Hall wa al Aqd yang diartikan sebagai lembaga perwakilan yang menampung dan menyalurkan aspirasi atau suara masyarakat. Dalam hal ini peran tokoh agama dalam pemilihan kepala desa di kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan tampak sesuai dengan syari’at Islam atau fiqh siyasah, karena menjalankan prinsip amar ma’ruf nahi munkar melalui khotbah dan ceramah dalam kegiatan-kegiatan keagamaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Oct 2020 02:43
Last Modified: 21 Oct 2020 02:43
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12068

Actions (login required)

View Item View Item