PENGARUH GLOBALISASI DI ERA DIGITAL TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN SPIRITUAL STUDI PADA MAHASISWA UIN RADEN INTAN LAMPUNG JURUSAN PAI ANGKATAN 2016

Imam Fat’hul Qarib, Qar (2020) PENGARUH GLOBALISASI DI ERA DIGITAL TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN SPIRITUAL STUDI PADA MAHASISWA UIN RADEN INTAN LAMPUNG JURUSAN PAI ANGKATAN 2016. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1&2.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penguasaan teknologi menjadi prestise dan indikator kemajuan suatu negara termasuk didalamnya masyarakat tersebut. Dalam penelitian yang akan dilakukan nanti maka penelitian merumusan masalah sebagai berikut “apakah terjadi pengaruh antara globalisasi di era digital terhadap tingkat pemahaman sepiritual pada mahasiswa UIN Raden Intan Lampung Angkatan 2016” Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh globalisasi di era digital terhadap tingkat pemahaman spiritual pada mahasiswa UIN Raden Intan Lampung Angkatan 2016. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan asosiatif. Sumber data yang diperolehberupa data primer. Adapun teknik pengumpulan data beerupa quesioner. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 400 responden dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 40 responden menggunakan teknik penentuan sampel dengan cara simple random sampling. Adapun analisis data menggunakan analisis regresi sederhana, dimana globalisasi di era digital sebagai variabel bebas atau independen dan tingkat pemahaman spiritual sebagai variabel terikat atau dependen. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis, hasil pengujian hipotesis globalisasi di era digital menunjukkan nilai t hitung sebesar 6,206 atau positif dengan taraf signifikansi 0,000. Maka t hitung > t tabel (6,206 > 0,3120) dan taraf signifikansi kurang dari 0,05 (0,000 < 0,05), yang berarti bahwa hipotesis dalam penelitian ini menolak Ho dan menerima Ha, artinya ada pengaruh yang signifikan antara globalisasi di era digital terhadap tingkat pemahaman spiritual. Melalui hasil perhiitungan yang telah dilakukan hingga diperoleh nilai regresi linier Y = 13,429 + 0,545X, sig 0,000 < 0,05 (nilai alfa), maka kesimpulannya adalah terdapat pengaruh antara globalisasi di era digital memiliki penagruh yang signifikan terhadap tingkat pemahaman spiritual.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 08 Sep 2020 04:00
Last Modified: 08 Sep 2020 04:00
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/11706

Actions (login required)

View Item View Item