HUBUNGAN KINERJA PEGAWAI TATA USAHA DENGAN MUTU LAYANAN ADMINISTRASI DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG

Pratiwi, Alencia Indah (2017) HUBUNGAN KINERJA PEGAWAI TATA USAHA DENGAN MUTU LAYANAN ADMINISTRASI DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_PRATIWI.pdf]
Preview
PDF
Download (71MB) | Preview

Abstract

Dalam rangka untuk menunjang kelancaran proses pembelajaran di madrasah diperlukan suatu bagian yang mendukung kegiatan tersebut yaitu tata usaha sekolah/madrasah. Pada hakikatnya kegiatan tata usaha adalah segenap kegiatan pengelolaan surat-menyurat yang dimulai dari menghimpun (menerima), mencatat, mengelolah, mengadakan, mengirim, dan menyimpan. Tata usaha sekolah/madrasah merupakan ujung tombak pelayanan jasa pendidikan suatu lembaga, karena sebagai badan administrasi sekolah yang secara langsung menangani pelayanan di dalam internal maupun eksternal sekolah/madrasah. Akan tetapi berdasarkan observasi awal peneliti di MTsN 2 Bandar Lampung, kinerja pegawai tata usaha sudah berjalan dengan cukup baik, akan tetapi staf tata usaha masih belum cukup baik melayani administrasi ketatausahaan. Fenomena awal tersebut itulah yang menyebabkan peneliti tertarik untuk mengkaji lebih lanjut tentang : Hubungan Kinerja Pegawai Tata Usaha Dengan Mutu Layanan Administrasi dengan lokasi penelitin di MTsN 2 Bandar Lampung. Dengan rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : Apakah Ada Hubungan Yang Signifikan Antara Kinerja Pegawai Tata Usaha Dengan Mutu Layanan Administrasi? Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, yaitu penelitian yang menggunakan angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut, serta penampilan dari hasilnya. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan tiga cara yaitu: angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan nonprobability sampling yaitu sampling jenuh dan probability sampling yaitu simple random sampling. Hasil penelitian ini adalah adanya hubungan yang signifikan antara kinerja pegawai tata usaha dengan mutu layanan administrasi ditunjukkan dari hasil uji korelasi menggunakan rumus korelasi product moment didapatkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kinerja pegawai tata usaha dengan mutu layanan administrasi dengan hasil uji korelasi sebesar 0,755. Dari data tabel product moment untuk n=20 pada taraf signifikan 5% diketahui r tabel = 0,444 dan r hitung = 0,755 sehingga r hitung > r tabel. Berdasarkan tabel uji kekuatan hubungan, koefisien korelasi (r hitung) 0,755 ternyata masuk ke dalam kelompok interpretasi nilai r product moment atau tingkat korelasi kekuatan hubungan 0,60 sampai dengan 0,80 yang menunjukkan bahwa antara variabel kinerja pegawai tata usaha (X) dan variabel mutu layanan administrasi (Y) terdapat korelasi yang kuat atau tinggi. Dengan kontribusi keeratan hubungan antara kinerja pegawai tata usaha dengan mutu layanan administrasi sebesar 57%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 15 Aug 2017 02:34
Last Modified: 15 Aug 2017 02:34
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/1034

Actions (login required)

View Item View Item